• SELAMAT DATANG DI BLOG MIKIMOOW

Wednesday

Diet Rendah Karbohidrat Lebih Baik Daripada Diet Rendah Lemak?

Angel Miki
Sudah mencoba diet dengan berbagai metode, namun masih saja belum mendapatkan hasil yang maksimal? Atau malah justru angka timbangan semakin bertambah? Sedangkan kita tidak tahu pasti, apakah berat badan kita turun karena berkurangnya cairan dalam tubuh, atau lemak kita yang luntur. Barangkali jenis diet rendah karbohidrat ini cocok untuk Anda dan membuahkan hasil yang memuaskan.
Banyak dari kita yang mengidamkan tubuh ideal dalam waktu yang singkat, tanpa harus olahraga. Padahal sejatinya, diet yang sehat itu juga harus diimbangi dengan olahraga. Tidak perlu melakukan olahraga ekstrim juga, namun setidaknya tubuh kita ada pergerakan. Seperti saya misalnya, membiasakan diri untuk jalan kaki atau bersepeda saat belanja ke warung, daripada menggunakan sepeda motor. 
Diet rendah karbohidrat lebih baik daripada diet rendah lemak untuk menurunkan berat badan dalam waktu singkat. -- Dokter Mayo Clinic
Banyaknya jenis diet di berbagai pasaran penurunan berat badan kerap membuat saya bingung. Mana pilihan terbaik untuk menurunkan berat badan? Apakah diet rendah karbohidrat aman?  Apakah ada perbedaan hasil di antara keduanya? Metode diet seperti penuturan Dokter Mayo Clinic tersebut terbukti efektif untuk menurunkan berat badan, kesehatan kardiovaskular dan metabolisme, yang mana hasil penelitian Mayo Clinic yang berada di Arizona itu diterbitkan di The Journal of the American Osteopathic Association. Para dokter mengemukakan bahwa diet rendah karbohidrat sangat bervariasi. Dalam penelitian sebelumnya, diet rendah karbohidrat sejatinya ada nominal batasan karbohidrat, yaitu kurang dari 45% kalori harian dari karbohidrat. 

MAKANAN DAN MINUMAN UNTUK DIET RENDAH KARBOHIDRAT
Makanan alami dengan proses pengolahan yang sangat minimal merupakan makanan yang memiliki kualitas baik. Dalam diet rendah karbohidrat ini, konsumsilah makanan segar dan hindari makanan olahan, terutama daging olahan saat menjalani diet ataupun menjalani hidup sehat. 
▪  DAGING : segala jenis daging. Daging sapi, babi, domba, unggas, dll. Pilih daging organik, yang berasal dari hewan yang diberi makan rumput.
▪  MAKANAN LAUT : semua jenis makanan laut. Ikan berlemak seperti salmon, makarel, sarden atau herring. Hindari memasak dengan menggunakan tepung roti.
▪  TELUR : direbus, digoreng, dibuat omelet, dll. Sebaiknya konsumsi telur organik.
▪  LEMAK ALAMI / lemak tak jenuh : santan kelapa atau minyak zaitun merupakan pilihan yang baik.
▪  SAYURAN yang ditanam di tanah : kembang kol, brokoli, kubis, kangkung, biji-bijian, bok choy, bayam, asparagus, zucchini, terung, buah zaitun, jamur, mentimun, selada, alpukat, bawang, paprika, tomat dll.
▪  PRODUK SUSU : butter, krim (40% lemak), yogurt dan keju tinggi lemak. Hati-hati dengan susu biasa, susu rendah lemak dan susu skim karena mengandung banyak gula susu. Hindari produk yang mengandung perasa dan pemanis buatan, serta rendah lemak.
▪  KACANG-KACANGAN : kacang tanah, walnut, hazelnut, pecan, macadamia, dan almond, masih bagus untuk dikonsumsi (secukupnya). Sebaiknya batasi konsumsi pistachio dan kacang mede, popcorn.
▪  BUAH : lemon, blackberry, lemon, raspberry, dan strawberry dianjurkan.
▪  AIR PUTIH dan air putih dicampur buah lemon.
▪  KOPI HITAM TANPA GULA, tapi boleh dengan menambahkan sedikit krim atau susu.
▪  TEH biasa atau teh hijau tanpa gula.

HINDARI MAKANAN & MINUMAN INI SAAT DIET RENDAH KARBOHIDRAT
▪  GULA : minuman kemasan, permen, jus, minuman penambah energi, cokelat, kue, roti, kue kering, es krim, sereal sarapan pagi, dan pemanis.
▪  PATI : roti, pasta, nasi, kentang, kentang goreng, keripik kentang, bubur, oatmeals, muesli dan sebagainya. Produk gandum juga cukup buruk. Kacang polong, seperti kacang dan lentil memiliki karbohidrat tinggi.
▪  MARGARIN : sejenis mentega lain kecuali butter, tidak memiliki manfaat kesehatan walaupun rasanya enak.
▪  BIR : cairan yang diolah dengan campuran roti. Penuh karbohidrat dan cepat diserap oleh tubuh. Namun ada juga beberapa bir rendah karbohidrat.
▪  BUAH: buah yang sangat manis, mengandung banyak gula. Makan sesekali boleh-boleh saja, sebagai bentuk permen alami. Buah pisang menduduki posisi teratas sebagai buah dengan karbohidrat tinggi, dibawahnya ada anggur, mangga, nanas, apel, pear, kiwi, dan blueberry.
PENTING!!!
▪  Baca label nutrisi setiap belanja bahan makanan di toko. Kandungan karbohidrat yang baik dan sesuai dengan aturan adalah tidak lebih dari 5%  dari segala jenis makanan apapun.
▪  Menyantap camilan di depan TV akan memperlambat proses penurunan berat badan.
▪  Jangan mengkonsumsi makanan rendah karbohidrat seperti cookies, cokelat, roti, pasta atau es krim.
▪  Jangan tergiur dengan produk berembel-embel "net carbs" atau "karbohidrat bersih" atau "rendah karbohidrat", sebab biasanya itu hanya cara untuk menipu kita agar kita mengkonsumsi makanan dari produk tersebut. Padahal dibalik kata-kata "rendah karbohidrat", makanan tersebut penuh dengan pati, gula alkohol, tepung, pemanis buatan dan zat aditif. Yaa, semata-mata demi profit perusahaan mereka.
Beberapa faktor dapat mempengaruhi keberhasilan seseorang dalam program penurunan berat badan, termasuk genetika, riwayat pribadi, niat dan kemampuan diri sendiri untuk menjalankan diet. Sayangnya catatan lapangan terbukti cukup sulit menarik kesimpulan karena berbagai keterbatasan dalam penelitian. Beberapa penelitian tidak memaparkan informasi mengenai jenis berat badan yang hilang itu seperti apa, misalnya lemak, otot, atau air yang hilang dari tubuh kita. Namun buat banyak orang, diet yang akhirnya menjadi gaya hidup 'rendah karbohidrat' memberikan jawaban dari metode diet dalam waktu yang cukup singkat.
Bagi pasien yang berkeinginan menurunkan kadar gula darah atau mengatur resistensi insulin, diet rendah karbohidrat terbukti bermanfaat. -- Dr. Tiffany Lowe-Payne.

Dr. Tiffany Lowe-Payne, seorang dokter Osteopati (salah satu cabang ilmu kedokteran yang menangani gangguan medis dengan pemijatan atau manipulasi tulang, sendi, dan otot) mengakui bahwa karbohidrat merupakan sumber makanan penting. Setelah 6 bulan, orang-orang yang melakukan diet rendah karbohidrat atau rendah lemak mengalami penurunan berat badan yang hampir sama. Namun setidaknya, mereka yang melakukan diet rendah karbohidrat bisa turun berat badan antara 1-4 kg lebih banyak daripada partisipan yang melakukan diet rendah lemak.





Referensi :
Medical News Today
Diet Doctor

Angel Miki / Author & Owner

Adalah pemilik dan penulis semua konten di blog ini. Mencintai hidup sebagai hadiah, bukan sebagai pilihan. Sangat berantusias di bidang blogging, masak-memasak, backpacking, filmmaking, dan digital media. Hidup sehat bahagia bersama, bersama menuju hidup yang berkualitas! Baca juga personal Travel Blog Angel Miki di www.backpackeraddict.com

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah berkomentar dengan sopan dan cerdas.