• SELAMAT DATANG DI BLOG MIKIMOOW

Monday

[Diet Karbo] Resep Sarapan Sehat Omelet Bayam Soya Milk

Angel Miki

Sarapan yang paling sehat itu kaya protein dan serat, bukan kaya karbohidrat dan lemak. Omelet Bayam Soya Milk merupakan menu sarapan yang sangat tepat dan sehat. Yuk, cobain resepnya!

Hai manteman! Di postingan sebelumnya, saya sudah bagikan resep pepes jamur setan dan resep kwetiau sapi spesial yang rasanya nampol banget di lidah. Nah, kali ini saya akan bagikan lagi resep diet a la saya yaa, yaitu Omelet Bayam Soya Milk. Hmm, mungkin terdengar aneh. Tapi, menu diet ini rasanya nikmat banget lho. Dan yang pasti, nggak bikin badan saya lemes selama menjalani diet karbo.

Tidaklah sulit untuk mendapatkan bayam, karena setiap hari pasti tersedia di tukang sayur dan harganya pun murah meriah. Tapi, nutrisinya tiada tara, maka dari itu bayam dijuluki sebagai superfood. Dalam program diet karbo saya, bayam tidak pernah saya skip dari menu harian saya. Pokoknya setiap hari harus ada bayam untuk dimakan. Mengapa? Diet karbo kan berarti tidak mengkonsumsi karbohidrat. Namanya orang Indonesia, kalau nggak makan nasi, nggak afdol. Mitosnya, badan jadi lemes.

Nah, untuk menghindari hal tersebut, akhirnya saya berinisiatif untuk mengganti nasi atau karbohidrat lainnya dengan bayam. Sebab, bayam mengandung zat besi, anti-oksidan, dan kaya akan serat sehingga mampu memulihkan energi, meningkatkan vitalitas, dan meningkatkan kualitas darah. Bayam juga merupakan sumber vitamin K (baik untuk tulang), vitamin A (baik untuk mata), vitamin C (baik untuk kulit) dan folat.
Warna hijau tua pada daun bayam menandakan kandungan klorofilnya yang tinggi dan karotenoid yang dipercaya meningkatkan kesehatan (beta karoten, lutein dan zeaxanthin). Kandungan-kandungan tersebut memiliki sifat anti-inflamasi (anti-peradangan) dan anti-kanker, sangat penting untuk kesehatan mata, membantu mencegah degenerasi makula dan katarak. ~ BBC Good Food
Boleh percaya boleh enggak yaa say, selama menjalani diet karbo, saya tidak pernah merasa lemas, berkat kandungan nutrisi si bayam tadi. Dari sanalah tercetus ide bikin menu omelet bayam soya milk. Buat yang belum tahu, soya milk itu susu kedelai manteman. Susu kedelai yang saya pakai disini berbentuk bubuk.

Berikut adalah salah satu menu diet karbo saya. Buat yang tertarik pengen nyicipin menu ini, hayukk bikin sendiri. Cara bikinnya gampang banget kok. Yuk ahh...langsung aja simak Resep Sehat Omelet Bayam dan Soya Milk ala saya.

Bahan :
2 Butir telur ayam
2 sdm Soya Milk bubuk
1/2 Ikat bayam
1 Batang daun bawang (loncang)
2 Buah bawang merah
3sdm air mineral
1 sdm mayonaise
Butter/Olive Oil secukupnya

Bumbu :
Garam halus secukupnya
Merica bubuk secukupnya
Merica hitam halus (blackpepper) secukupnya
Oregano secukupnya

Cara membuat Omelet Bayam Soya Milk :

1. Rebus bayam yang sudah dicuci bersih, lalu tiriskan. Jangan merebus bayam terlalu matang supaya tidak terlalu banyak kehilangan nutrisinya.

2. Masukkan semua bumbu dan 50 ml air mineral ke dalam mangkok, dan larutkan sebentar supaya semua bumbu tercampur rata.

3. Masukkan 2 sdm Soya Milk bubuk ke dalam mangkok tadi, dan kocok menggunakan sendok atau garpu hingga bubuk soya larut.

4. Masukkan 2 butir telur ayam ke dalamnya, lalu kocok hingga semua adonan benar-benar tercampur rata dan sedikit mengental.

5. Masukkan daun bawang dan bawang merah yang sudah diiris tipis-tipis, aduk kembali bersama telur kocok.

6. Masukkan butter/olive oil ke dalam teflon, ratakan hingga seluruh teflon terlumuri minyak. Gunakan api kecil dan jangan biarkan butter/olive oil terlalu panas. Mengapa kita harus menggunakan api kecil? Agar tingkat kematangan telur rata sempurna hingga ke dalam, bukan hanya luarnya saja. Sebab adonan yang dituang ini akan membentuk telur yang lumayan tebal.

7. Masukkan adonan omelet ke dalam teflon, biarkan omelet cukup matang. Jangan sering dibolak-balik, supaya tidak hancur.

8. Sambil menunggu omelet matang dengan api kecil, siapkan tirisan bayam lalu potong-potong kecil, kemudian masukkan ke dalam mangkok. Tambahkan mayonaise, dan aduk hingga rata.

9. Balikkan omelet, agar matang bagian atasnya. Masukkan bayam ke atas omelet membentuk setengah lingkaran, kemudian lipat omelet  dari sisi yang tidak berisi bayam secara pelan-pelan agar omelet tidak patah ditengah jalan.

10. Sajikan selagi hangat. Agar asupan makanan yang masuk ke tubuh benar-benar maksimal, nikmati omelet bersama dengan buncis kukus/rebus, wortel kukus/rebus, tomat segar, selada, atau sayuran lain sesuai selera.

** Bagaimana jika tidak punya oregano dan merica hitam? Tidak masalah, kedua rempah tersebut bisa dihilangkan dari daftar. Tapi, rasanya kurang nendyiiaangg!!

** Bagi yang bermasalah dengan kolesterol, siapkan 4 butir telur ayam dan buang kuning telurnya.


Resep Sarapan Sehat Omelet Bayam Soya Milk by Angel Miki

Angel Miki / Author & Owner

Adalah pemilik dan penulis semua konten di blog ini. Mencintai hidup sebagai hadiah, bukan sebagai pilihan. Sangat berantusias di bidang blogging, masak-memasak, backpacking, filmmaking, dan digital media. Hidup sehat bahagia bersama, bersama menuju hidup yang berkualitas! Baca juga personal Travel Blog Angel Miki di www.backpackeraddict.com

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah berkomentar dengan sopan dan cerdas.